• No products in the cart.
Welcome
Advertising is the way great brands get to be great brands.
We Are Awesome Folow Us

NEW: Kahf Sunscreen Stick & Sunscreen Moisturizer

NEW: Kahf Sunscreen Stick & Sunscreen Moisturizer

  • No products in the cart.

Blog

Laki-laki berkaos hitam

Lo sedang mencari cara menghilangkan mata panda? Bayangan yang menggantung di bawah mata ini bukan sekadar masalah estetika. Lo terlihat lebih lelah dan kadang mempengaruhi self-esteem. 

Selain itu, mata yang menggelap bisa menjadi indikator kesehatan kulit dan tubuh yang lebih luas. Yuk, pelajari lebih lanjut tentang bagaimana mengatasi masalah ini!

Mengenal Mata Panda

Laki-laki menutup mata di depan laptop

Penampilan yang lelah umumnya berawal dari mata yang bagian bawahnya menggelap – inilah yang populer dengan sebutan mata panda karena mirip seperti lingkaran mata para panda. 

Bukan hanya sinyal kalau tubuh lo sedang dalam kondisi sangat lelah, kulit yang menggelap ini mungkin kode tubuh bahwa kesehatan lo juga perlu perhatian.

Apabila lo melihat garis biru gelap yang cenderung abu-abu, maka itu adalah pertanda kalau terjadi pelebaran pembuluh darah yang ada di bawah mata lo. Kulit area ini sangatlah tipis, sehingga akan terlihat kalau terjadi sesuatu di area tersebut – baik itu karena kelelahan maupun kondisi kesehatan lainnya.

Sementara itu, bayangan kecoklatan umumnya terkait dengan hiperpigmentasi – sehingga kondisi ini lebih umum di kalangan individu dengan kulit yang lebih gelap. Selain karena genetik, pemicu lainnya termasuk UV lights dan aging.

Apa Saja Penyebab Mata Panda?

Bermain handphone dalam kegelapan

Terlahir dari keluarga dengan kondisi mata gelap membuat lo berisiko lebih tinggi mewarisi kondisi serupa. Genetik sangat menentukan seberapa tebal kulit lo, termasuk warnanya – tidak terkecuali yang ada di area bawah mata. 

Kalau orang tua lo tidak ada yang memiliki kondisi ini tapi lo sekarang mengoleksi bayangan gelap itu, coba tanyakan beberapa hal berikut pada diri sendiri.

  • Berapa jam tidur lo – orang dewasa perlu 7-9 jam.
  • Apakah lo cukup minum?
  • Bagaimana dengan nutrisi harian lo? Kekurangan asupan vitamin K, C, dan E serta zat besi memperburuk kondisi ini.
  • Berapa jam lo menatap layar gadget dalam sehari?
  • Apakah lo merokok dan minum alkohol? Keduanya membuat dehidrasi serius dan merusak kapiler kecil.

Mata Panda: Apakah Bisa Hilang?

Kabar baiknya, kondisi ini bisa disamarkan. Ada banyak metode alami untuk melakukannya!

1. Mengaplikasikan Cold Compress

Tumpukan es batu

Sifat dingin ini membantu mengurangi pembengkakan dan membuat pembuluh darah mengecil. Dengan begitu, kegelapan yang menggantung di kulit bawah mata lo tersamarkan. 

Gunakan handuk bersih untuk membungkus beberapa cubes es dan tempelkan selama 15 menit. Lo juga bisa menggunakan kantong kacang polong beku untuk melakukan ritual ini setiap hari.

2. Kompres Teh

Secangkir teh dan beberapa kantongnya

Teh mengandung antioksidan dan kafein setelah direndam atau direbus dengan air panas. Maka dari itu, jangan buang tea bags lo – dinginkan di kulkas dulu. Setelahnya, tempelkan kantong tersebut selama 15 menit, efektif mengurangi kantung mata.

3. Minyak Almond

sebotol minyak esensial

Kaya akan vitamin E, minyak alami ini efektif menurunkan bayangan gelap di bawah mata. Lo bisa melakukan treatment sederhana ini dengan mengoleskannya di area yang gelap setiap sebelum tidur.

4. Potongan Timun

Potongan mentimun dan pisau di atas cutting board

Timun yang segar ini ternyata juga efektif mengempiskan pembengkakan dan mengobati iritasi. Maka dari itu, lo harus coba meletakkan irisan timun untuk masker mata selama 10 menit. Lakukan ritual ini beberapa kali sehari agar hasilnya segera tampak.

5. Masker Aloe Vera

Potongan lidah buaya

Dari sejuta kebaikan yang diberikan alam untuk manusia, aloe vera adalah salah satu yang datang dengan banyak manfaat. Ambil gel secukupnya dan balurkan ke mata yang berkantung atau gelap. Sifat antiragnatnya cepat dalam mengempiskan mata bengkak, sekaligus menghidrasi kulit.

6. Olahraga Teratur

Laki-laki kaos biru menaiki anak tangga

Olahraga, di sisi lain, menjadi cara menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata yang membantu cara-cara lain di atas. Menyisihkan 30 menit sehari untuk olahraga dapat memperbaiki sirkulasi yang sehat. Dengan begitu, oksigen terdistribusi dengan rata, termasuk ke mata.

7. Tidur yang Benar

Laki-laki bersandar di sofa

Letakkan posisi kepala lo lebih tinggi dari jantung ketika berbaring atau tidur. Hal ini menghindarkan berbagai macam cairan menumpuk di area mata.

Kahf Skin Energizing and Brightening Face Wash

Kahf Skin Energizing and Brightening Face Wash

Pembersih wajah yang tepat juga mempercepat kembalinya kilau wajah lo. Melalui kombinasi eksklusif HydroBalanceTM dan Pure Cleanse, Kahf menawarkan kulit lebih sehat serta cerah dan bercahaya tanpa bikin kering. Keunggulan lain dari Kahf termasuk:

  • Wajah lo lebih segar dan cerah dengan ekstrak Moroccan Mint dan Mediterranean Grapefruit.
  • Bisa digunakan siapa saja apapun jenis kulitnya, meskipun kulit lo sensitif – thanks to formula yang ringan.
  • Mengangkat kotoran dan minyak sekaligus meningkatkan luminositas setiap pemakaian.

Lebih dari apapun, Kahf Skin Energizing and Brightening Face Wash adalah jawaban untuk kulit segar dan bercahaya, apapun jenis kulit lo.Menghilangkan bayangan gelap di bawah mata bukanlah pekerjaan satu malam saja. Lo juga perlu menggabungkan gaya hidup sehat dan tambahkan Kahf Face Wash ke dalam rutinitas lo sebagai cara menghilangkan mata panda. Miliki wajah bercahaya dan bebas mata panda setiap hari!

Comments ( 0 )

Write a Comment

LEAVE A COMMENT

X