• No products in the cart.
Welcome
Advertising is the way great brands get to be great brands.
We Are Awesome Folow Us

NEW: Kahf Sunscreen Stick & Sunscreen Moisturizer

NEW: Kahf Sunscreen Stick & Sunscreen Moisturizer

  • No products in the cart.

Blog

Piala AFF U-19

Piala AFF emang selalu jadi momen yang paling ditunggu-tunggu pecinta bola tanah air, termasuk Piala AFF U-19. Setiap tahun, ajang ini selalu sukses kasih kejutan dengan persaingan yang sengit. Nah, di antara negara-negara kuat, tahu gak lo kalo Indonesia pernah berhasil angkat trofi dan masuk ke daftar juara AFF U-19?

Jejak Emas Indonesia di Piala AFF U-19

Garuda Muda Indonesia: Doni Tri Pamungkas, Raven, dan Ikram AlgiffariBaru saja berlangsung pada 17 Juli hingga 29 Juli lalu, Piala AFF U-19  masih jadi topik hangat. Dari pertama kali diadakan pada 2002 silam,  Piala AFF U-19 tentunya telah mengukir banyak nama negara yang berhasil mendapatkan gelar juara.

Pertanyaannya, apakah Indonesia pernah juara Piala AFF U-19? Jawabannya bikin bangga, karena Indonesia gak cuma sekali berhasil menyabet trofi dari kompetisi AFF U-19 ini.

Berapa kali Indonesia juara AFF U19? Sejauh ini, Merah Putih telah sukses bawa pulang trofi sebanyak dua kali.

Trofi Pertama

Trofi AFF U-19 pertama kali Indonesia menangkan pada tahun 2013 setelah sukses bertanding melawan Vietnam di babak final. Bertanding di bawah naungan pelatih Indra Sjafri, Indonesia berhasil menorehkan sejarah baru sebagai Juara AFF U 19 2013 sesuai melakukan adu penalti dengan skor 7-6. 

Trofi Kedua

Setelah sebelas tahun gagal menyabet titel juara, Indonesia kembali menunjukan kemampuannya tahun ini.

Yup, tahun 2024 ini menjadi tahun yang berkesan bagi para penggemar sepak bola karena bendera merah putih akhirnya kembali masuk menjadi juara pertama setelah menguguli Thailand. Lewat tendangan Jens Raven di babak awal, Indonesia sukses unggul satu gol hingga permainan berakhir. 

Daftar Juara AFF U-19 dari Tahun ke Tahun

Bola sepak bola di tengah lapangan hijauSelama lebih dari 1 dekade, persaingan di kompetisi ini semakin sengit. Negara-negara Asia Tenggara dan negara tamu seperti Australia berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik. Nah, siapa saja sih yang memperoleh mahkota juara pada kompetisi ini? 

Yuk, intip daftar juara piala AFF U 19 sejak pertama kali hadir!

2002: Thailand

Terselenggara di Kamboja juga Thailand, pertandingan pertama ini berhasil dimenangkan oleh Thailand setelah berhasil menaklukan Myanmar dengan skor 4-0.

2003: Myanmar

Myanmar mampu bermain dengan gemilang dan sukses menaklukkan Malaysia dengan skor 4-0 di partai final. 

2005: Myanmar

Kembali berjumpa, Malaysia harus mengakui keunggulan Myanmar yang menang lewat satu gol lebih unggul.

2006: Australia

Debut ikut Piala AFF, Australia langsung sukses bawa pulang piala lewat format pertandingan Round Robin.

2007: Vietnam

Melawan Malaysia, tim Negeri Naga Biru ini sukses meraih kemenangan dengan selisih satu gol.

2008: Australia

Kembali menang, Australia meraih kemenangan setelah melakukan adu penalti melawan Korea Selatan dengan skor 3-1. 

2009: Thailand

Thailand berhasil keluar sebagai juara setelah drama adu penalti menegangkan meladeni Australia dengan penalti 5-3.

2010: Australia

Membalas kekalahannya, Australia mengalahkan Thailand dengan unggul satu gol. 

2011: Thailand

Kemenangan ketiga ini Thailand peroleh setelah melewati adu penalti melawan Vietnam dengan skor 5-4.

2012: Iran

Hanya diikuti oleh empat negara, yaitu Vietnam, Iran, Uzbekistan, dan Australia, Iran berhasil keluar sebagai jawara usai menundukkan Uzbekistan dengan skor tipis 2-1.

2013: Indonesia

Indonesia sukses memanjakan penggemar sepak bola dengan kemenangan dramatis atas Vietnam setelah bergelut dengan adu penalti yang berakhir 7-6.

2014: Jepang 

Pada 2014, Vietnam kembali masuk ke babak final. Sayangnya Jepang yang kala itu menjadi tamu justru menang dengan keunggulan satu gol.

2015: Thailand

Pada kompetisi ini, Thailand sukses membawa pulang trofi keempatnya setelah mengoyak gawang Vietnam enam kali.

2016: Australia

Menguasai lapangan dengan cukup baik, Australia sukses membuat Thailand takluk dengan skor 5-1.

2017: Thailand

Menjadi salah satu tim terkuat di ASEAN, Thailand membawa pulang kemenangan kelimanya setelah sukses melawan Malaysia dengan keunggulan dua gol.

2018: Malaysia

Pada kompetisi ini Indonesia harus puas di posisi ketiga, sementara Malaysia bertengger di posisi pertama setelah melawan Myanmar dengan skor 4-3.

2019: Australia

Setelah berhasil menyingkirkan Myanmar di semifinal, Australia melanjutkan dominasinya dengan kemenangan tipis 1-0 atas Malaysia.

2022: Malaysia

Masuk ke babak final selama empat kali berturut-turut, Malaysia sukses membayar keluhannya di 2019 dengan menang melawan Laos dengan skor 2-0.

2024: Indonesia

Kembali masuk ke daftar juara AFF U-19, Indonesia sukses menaklukan Negeri Gajah Putih dengan skor 1-0 lewat tendangan Jens Raven.[1]

Pemain Skuad Indonesia di AFF U-19 2024

Skuad Indonesia saat tampil menghadapi Timor Leste dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-19Sukses membanggakan Indonesia di AFF U-19 2024, ini sejumlah nama yang masuk ke dalam skuad Indonesia di bawah pelatih Indra Sjafri:

Penjaga Gawang

  • Fitrah Maulana
  • Ikram Algiffari
  • I Wayan Wiguna

Pemain Belakang

  • Alfahrezi Buffon
  • Dony Tri Pamungkas
  • Iqbal Gwijangge
  • Kadek Arel
  • Meshaal Hamzah
  • Mufli Hidayat
  • Rizdjar Nurviat
  • Sulthan Zaky
  • Welber Jardim

Gelandang

  • Alex Kamuru
  • Arlyansyah Abdulmanan
  • Figo Dennis
  • Kafiatur Rizky
  • Marselinus Ama Ola
  • Tony Firmansyah

Penyerang

  • Arkhan Kaka
  • Jens Raven
  • Mufdi Iskandar
  • Muhammad Ragil
  • Riski Afrisal

Itulah daftar juara AFF U-19 dari tahun ke tahun. Keberhasilan di turnamen ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi tim dan negara, tetapi juga menjadi langkah penting dalam pembinaan dan pengembangan para pemain muda.

Comments ( 0 )

Write a Comment

LEAVE A COMMENT

X